Kemampuan Enzim Bromelin Limbah Mahkota Nanas (Ananas comosus) dalam Menekan Pertumbuhan Pseudomonas aeruginosa
DOI:
https://doi.org/10.51804/jsh.v5i1.903.18-24Abstract
Pseudomonas aeruginosamerupakan bakteri yang menginfeksi manusia yang sering ditemui pada kulit yang mengalami luka/trauma. Untuk penyembuhan luka infeksi menggunakan antibiotik tetapi banyaknya kasus resistensi terhadap antibiotik membuat angka infeksi semakin tinggi karena bakteri yang ada dalam tubuh semakin berkembang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh enzim bromelin pada mahkota nanas (Ananas comosus) dalam menghambat pertumbuhan Pseudomonas aeruginosa. Metode maserasi digunakan untuk mengekstraksi mahkota nanas dengan pelarut etanol 96%. Ekstrak mahkota nanas diidentifikasi enzim bromelin dengan spektrofotometer serta dilakukan uji efektifitas enzim bromelin pada mahkota nans (Ananas comosus) dengan konsentrasi 25%, 50%, 75% dan 100% dalam menenkan pertumbuhan Pseudomonas aeruginosadengan metode difusi sumuran. Sebagai kontrol positif uji menggunakan Chloramphenicol dan sebagai kontrol negatif menggunakan larutan Pz yang sudah steril. Hasil kadar identifikasi enzim bromelin yang didapatkan pada mahkota nanas (Ananas comosus) adalah 0,153 U/mL. Uji daya hambat yang termasuk kategori sensitif hanya pada konsentrasi 100%. Hasil uji statistik menunjukkan terdapat perbedaan konsentrasi ekstrak mahkota nanas 25% dan 50% berbeda nyata dengan ekstrak mahkota nanas konsentrasi 75% dan 100%.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Jurnal SainHealth is licensed under Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Under the following terms:
Attribution — You must give appropriate credit, provide a link to the license, and indicate if changes were made. You may do so in any reasonable manner, but not in any way that suggests the licensor endorses you or your use.
No additional restrictions — You may not apply legal terms or technological measures that legally restrict others from doing anything the license permits.