Estetika Dalam Lokalitas Desain Papan Nama Griya Sekar Wangi Jalan Wonosari Yogyakarta

Authors

  • Meutia Braniwati Pascasarjana Institut Seni Indonesia Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.51804/deskovi.v6i2.14239

Keywords:

Desain, Estetika, Identitas, Lokalitas, Simbol, Tanda

Abstract

Di wilayah Kota Yogyakarta khususnya di jalan Wonosari masih dijumpai pola desain hasil buatan warga/ masyarakat lokal. Pola desain tersebut mengacu pada lokalitas budaya Jawa. Lokalitas dalam desain di wilayah Kota Yogyakarta masih sering dijumpai salah satunya keberadaan desain papan nama usaha di area pinggir jalan. Pola desain papan nama menghadirkan aspek lokalitas yang mengacu pada keberadaan simbol dan tanda serta identitas. Ketiga hal tersebut menjadi bagian penting untuk menunjukkan sejumlah informasi. Pembuatan desain papan nama oleh masyarakat lokal yang menggunakan aspek lokalitas dan percaya akan tradisi budaya tradisional masih tetap ada dan terus berkembang dengan bentuk yang bervariasi namun makna yang dimaksud tetap sama. Berawal dari hal tersebut muncul sebuah ide bahwasanya terdapat sebuah dimensi dalam hal pola desain yang disebut sebagai estetika. Dimensi estetika adalah estetika yang berkaitan dengan nilai tradisi. Setiap tanda menuntut untuk dipahami dan dapat menarik perhatian serta mendapat perhatian dari masyarakat dan pengguna jalan. Estetika dalam lokalitas desain berhubungan dengan kode etnik/ tradisi, nilai simbolik, dan penghayatan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan dilakukan dengan tahapan studi lapangan di antaranya observasi, studi pustaka dan analisa teori pada estetika dan desain. Tanpa adanya tanda dan simbol maka khalayak akan merasakan kesulitan menemukan sebuah informasi. Oleh karenanya terdapat kebutuhan khusus mengenai informasi yang ada pada desain lokalitas papan nama di mana di dalamnya menayangkan informasi pesan, bentuk, serta penyajian yang beragam berkaitan dengan standarisasi desain dan aspek budaya Jawa sebagai warisan. Hasil temuan didapatkan keseluruhan tanda visual dan verbal berkaitan dengan estetika di jalanan yang bertujuan sebagai petanda informasi. Estetika dalam lokalitas desain papan nama di Kota Yogyakarta khususnya jalan Wonosari perlu ditinjau lebih dalam untuk diperoleh pengetahuan yang luas terkait fungsi tanda, pola desain, estetika dalam lokalitas, dan konstruksi desain. Diharapkan penelitian ini dapat berkontribusi untuk masyarakat luas untuk mengenal lokalitas di masyarakat khususnya pada desain papan nama Griya Sekar Wangi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Appadurai, A, 2007. The Social Life of Things : Commodities in Cultural Perspective. New York : Cambridge University Press

Barker , Chris. 2005. Cultural Studies : Teori dan Praktik. Yogyakarta : Bentang

Frascara, J. 2004. Communication Design: Principles, Method, and Practice. New York. Allworth Press.

Gie, Liang. 2004. Filsafat Keindahan, Penerbit: Pusat Belajar Ilmu Berguna. Yogyakarta.

Kartika, Dharsono S. 2020. Estetika. Surakarta: LPKBN Citra Sains.

Krisbudiman. 2004. Semiotika Visual. Yogyakarta: Buku Baik.

Kusrianto, Adi. 2010. Pengantar Tipografi. PT Elex Media Komputindo.

Sachari, Agus. 2002. Estetika Makna Simbol dan Daya. Bandung: ITB.

Sanyoto, Sadjiman Ebdi. 2010. Nirmana Dasar-dasar Seni dan Desain. Yogyakarta: Jalasutra.

Santosa, Sigit. 2009. Creative Advertising. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Subiyantoro, S. 2011. Rumah Tradisional Joglo dalam Estetika Tradisi Jawa. Bahasa dan Seni. 39 (68–78).

Tinarbuko, Sumbo: 2008: Semiotika Komunikasi Visual. Yogyakarta: Jalasutra.

Whitbread, David. 2009. The Design Manual: Australia: UNSW Press Book.

Downloads

Published

2023-12-31

How to Cite

Braniwati, M. (2023). Estetika Dalam Lokalitas Desain Papan Nama Griya Sekar Wangi Jalan Wonosari Yogyakarta. DESKOVI : Art and Design Journal, 6(2), 117–122. https://doi.org/10.51804/deskovi.v6i2.14239