Studi Kondisi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga pada Suatu Rukun Tetangga Di Kelurahan Semolowaru Surabaya

Authors

  • Lasman Parulian Purba Universitas Katolik Darma Cendika
  • Ridho Said A Laurence Universitas Katolik Darma Cendika
  • Blandina Angelina Nainggolan Universitas Katolik Darma Cendika

DOI:

https://doi.org/10.51804/ajpm.v2i2.743

Abstract

Tahap awal yang dilakukan peserta Pengabdian Masyarakat (Abdimas) seperti biasa adalah melakukan analisis sosial (Ansos). Ansos kali ini terasa cukup mudah karena pada Abdimas sebelumnya sudah dilakukan Ansos bersama dengan tim Abdimas Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Katolik Darma Cendika (UKDC) Tahun

2019 sebagaimana dilaporkan oleh Purba (2020). Setelah mendapatkan ijin baik dari pihak RT 04 / RW VII dan LPPM UKDC maka tim Abdimas kali ini mengawali dengan Rapat tim Abdimas pada 06 Desember 2019. Dari sejumlah  83  Kepala  Keluarga  (KK)  di  RT 04  RW VII  tim  Abdimas diarahkan  agar  melakukan  penyuluhan  pemilahan  sampah  lebih  rinci kepada 11 (sebelas) KK saja setelah terlebih dahulu memberikan penjelasan awal  mengenai  pentingnya  pemilahan  sampah  pada  suatu  pertemuan bulanan  para  Ibu-Ibu  PKK  pada  medio  Desember  2019.  Volume total sampah organik selama 7 hari setelah dikumpulkan dari 11 KK adalah 62.30

Kg (73.49%) dan sampah anorganik 22.48 Kg (26.51%). Rata-rata volume sampah organik per KK perhari 0.81 Kg sedangkan sampah anorganik sebesar 0.29 Kg. Untuk besaran sampah terbanyak perhari dari seluruh data yang dikumpulkan terdapat pada KK.9 yakni 4.30 Kg (sampah organik) setara dengan 5.07% dari total volume sampah yang terkumpul, setara dengan 6.90% dari total volume sampah organik yang terkumpul, dan dari seluruh pengumpulan data yang ada bahwa setiap KK rata-rata mengumpulkan sampah organik lebih banyak daripada sampah anorganik. Rata-rata volume sampah organik perminggu per KK sebesar 5.66 Kg dan sampah anorganik 2.04 Kg. Dari data-data dan informasi yang dihimpun membuktikan bahwa kegiatan Abdimas ini sudah sukses diimplementasikan pada media atau objek 11 KK di Kelurahan Semolowaru RT 04 RW VII. Selain itu juga pada tahapan akhir semua dari 11 KK sangat senang dan tidak keberatan jika dilakukannya kegiatan untuk memilah sampah organik dan anorganik sedari rumah dan mereka setuju jika kegiatan ini dijalankan kedepannya.

References

. Purba, L. P., Desy, C., Budiriyanto, J. S., 2000. Beberapa Usaha Menjaga Kebersihan dan Keindahan (Sustainable Developmen) RT 04 RW VII Kelurahan Semolowaru Surabaya, AMONG Jurnal Pengabdian Masyarakat, Vol. 02, No. 01, ISSN: 262-5328, Sidoarjo, Indonesia.

. UU No. 14 Tahun 2015 tentang Guru dan Dosen.

. UU No. 12 Tahun 2012 tentang

Pendidikan Tinggi.

. Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat. 2018. Panduan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Edisi XII. Jakarta-Indonesia.

. Suwendar, R. D., Rindawati, 2019. Persepsi Masyarakat Kelurahan Sumberrejo Terkait KenyamananTinggal dan Pencemaran Akibat Tempat Pembuangan Akhir Sampah Benowo Kecamatan Pakal Kota Surabaya, Swara Bhumi e-Journal Pendidikan Geografi FIS Unesa, Vol. 1, No. 3., Surabaya, Online: http://jurnalmahasiswa.unesa.ac.id

. Hariyanto, Y. E., 2015. Dinamika Konflik Pengelolaan Sampah. Skripsi, ADLN-Perpustakaan Universitas Airlangga Surabaya, Online: http://repository.unair.ac.id

. www.disperkimta.bulelengkab.go.id/artike l/jenis-jenis-sampah-68

Downloads

Published

2020-07-31

Issue

Section

Articles