Peningkatan Penjualan Produk Delta Presto Pasca Covid 19

Authors

  • Siti Mundari
  • Herlina Herlina

DOI:

https://doi.org/10.51804/ajpm.v5i1.12221

Abstract

Kondisi pasca terjadinya pandemi covid 19 saat ini bagi dunia usaha belum sepenuhnya normal seperti semula. Salah satu UKM yang terimbas adanya covid 19 adalah UKM Olahan Ikan Bandeng yaitu Delta Presto.  Terjadinya penurunan permintaan bandeng presto secara drastis yaitu sekitar 69% yang disebabkan penurunan konsumsi rumah tangga karena adanya covid 19 sampai saat ini  belum sepenuhnya  pulih kembali seperti sedia kala. Berbagai usaha telah dilakukan oleh pemilik Delta Presto mulai dari promosi antar teman arisan, teman pengajian, dengan WhatsAp dan dengan Facebook untuk meningkatkan penjualan. Dengan usaha yang telah dilakukan tersebut belum bisa meningkatkan penjualan secara signifikan seperti sebelum terjadinya pandemi covid 19.  Untuk itu tim pendamping dari Untag Surabaya membantu UKM Deltra Presto supaya penjualan bisa ditingkatkan dengan cara meningkatkan kualitas produk bandeng presto dengan mengusahaan alat  vacum sealer supaya produk bisa bertahan lama atau tidak cepat rusak jika dikirim diluar daerah. Disamping vacum sealer juga mengusahakan kemasan yang lebih baik yaitu kemasan box laminasi agar penampilan kotak bandeng menjadi bersih karena tidak ada noda minyak yang menempel. Upaya lain yaitu dengan mendorong UKM Delta Presto untuk membuat produk baru yaitu berupa bandeng asap yang juga banyak disukai oleh masyarakat. Selain itu tim dari Untag Surabaya memberikan pelatihan pemasaran  dengan memanfaatkan aplikasi Go Biz yang bekerja sama membantu seluruh Mitra Usaha Gojek, agar usaha dapat berkembang dengan lebih efektif dan efisien. Dengan demikian diharapkan penjualan bandeng presto bisa kembali meningkat pasca covid 19.

References

Basu Swastha dan Irawan. 2003. Manajemen Pemasaran Modern. (Edisi kedua). Cetakan ke sebelas. Yogyakarta : Liberty Offset.

Imran, I., Santi, A. P. 2019. Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Penjualan Pada Cv. Ra Raihan KonveksI dengan Pendekatan Blue Ocean Strategy. Jurnal Ekonomi, 22(2), 102–118. https://doi.org/10.47896/je.v22i2.62

Kotler, Philip. 2005. Manajemen Pemasaran. Jilid 1 dan 2. Jakarta. PT Indeks Kelompok Gramedia.

Kereh, F., Tumbel, A. L., Loindong, S. S. R.2018. Analisis Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Penjualan Motor Yamaha Mio Pada Pt. Hasjrat Abadi Outlet Yamaha Sam Ratulangi. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 6(2), 968–977. https://doi.org/10.35794/emba.v6i2.20024

Sudarsono,H.2020.BukuAjar: Manajemen Pemasaran. CV Pustaka Abadi.

Setianingtyas, A., Nurlaili, E. I. 2020. Analisis Social Media Marketing dan Tampilan Produk dalam Meningkatkan Penjualan Produk Pamos Shop Mojokerto. Jurnal Manajemen Bisnis, 17(2):207. doi: 10.38043/jmb.v17i2.2365.

Downloads

Published

2023-06-19